Tampilkan postingan dengan label Resep Kue. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Resep Kue. Tampilkan semua postingan
Resep dan Cara Membuat Kue Kemiri Khas Betawi

Resep dan Cara Membuat Kue Kemiri Khas Betawi

Resep dan Cara Membuat Kue Kemiri Khas Betawi
Kue Kemiri atau nama populernya yaitu kue biji ketapang adalah salah satu jenis kue kering yang sering di sajikan saat lebaran oleh masyarakat betawi, oleh karena itu kue ini menjadi salah satu kue khas betawi juga. kenapa dinamakan kue biji ketapang, hal ini di karenakan bentuknya yang mirip dengan kemiri ataupun biji ketapang, begitu ceritanya. Nah bagaimana dengan anda apakah sudah pernah mencoba kue yang unik satu ini, kalau saya sendiri sih belum pernah coba.
Resep Kue Kering

Di karenakan saya belum pernah coba makanya saya berbagi resep kue biji ketapang ini dengan anda, agar kita bisa mencobanya bareng - bareng dirumah, dan semoga kue kering khas betawi ini dapat semakin populer di seluruh kalangan masyarakat di indonesia.yuk mari kita praktekkan di rumah Resep dan Cara Membuat Kue Kemiri Khas Betawi di bawah ini.

Resep dan Cara Membuat Kue Kemiri Khas Betawi
Bahan

  • 150 gram tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 50 gram gula pasir
  • 1 sendok makan santan instan
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 bungkus kecil vanili

Cara Membuat Kue Kemiri Khas Betawi

  1. Kocok lepas telur dan gula hingga gula larut.
  2. Kemudian masukkan garam dan vanili serta terigu, aduk rata dan uleni ringan hingga jadi adonan kalis dan bisa di pulung.
  3. Pulung dan pelintir memanjang dengan kedua tangan.
  4. Potong2 serong dengan gunting. Lakukan hingga adonan habis
  5. Lalu taburi sedikit tepung agar tidak saling menempel.
  6. Terakhir Goreng di minyak yang sudah di panaskan dengan api kecil hingga kering dan renyah.
  7. Simpan di toples ketika sudah dingin.
Resep Kue Nastar Enak Berbalut Kacang Mede

Resep Kue Nastar Enak Berbalut Kacang Mede

Resep Kue Nastar Enak Berbalut Kacang Mede
Masyarakat indonesia sangat identik dengan perayaan, seperti yang saya tahu kalau ada perayaan dirumah pasti kue nastar ini tidak ketinggalan untuk di sajikan kepada para tamu. jadi sekarang kue nastar identik dengan kue perayaan, nah kali ini kita akan belajar resep kue nastar enak.
Resep Kue Lebaran

Salah satu kue lebaran yang pasti hadir di meja tamu anda salah satunya kue nastar, nah bagai mana kue nastar yang berbeda dari sebelumnya, karena Resep Kue Nastar Enak Berbalut Kacang Mede ini akan membuat kue ini tampak beda, dan juga rasanya pun akan berbeda pula.

Resep Kue Nastar Enak Berbalut Kacang Mede
Bahan – Bahan

  • 220 gr Mentega/Butter
  • 130 gr gula halus
  • 1 sdt ekstrak vanilla
  • 2 butir kuning telur
  • 1 butir putih telur
  • 50 gr susu bubuk
  • 290 gr tepung terigu serbaguna
  • Kacang mede cincang secukupnya
  • Selai nanas secukupnya

Bahan Karamel

  • 250 gr gula halus
  • 1 sdt air
  • 150 gr susu kental manis

Cara Membuat Kue Nastar Enak Berbalut Kacang Mede

  1. Kocok mentega, gula halus dan ekstrak vanilli hingga lembut. Lalu masukkan bahan kuning telur dan putih telur yang sudah disiapkan, kocok rata.
  2. Masukkan susu bubuk dan tepung terigu, aduk rata. Simpan di dalam lemari es selama 30 menit.
  3. Pipihkan adonan hingga 0,5 cm. Ratakan selai nanas di atasnya. Gulung adonan. Potong 5 cm.
  4. Tata di atas loyang yang sudah diolesi margarin. Panggang dalam oven panas bersuhu 150°C hingga matang. Angkat, dinginkan.
  5. Karamel: panaskan gula dan air hingga terkaramelisasi. Tuangkan susu kental manis, aduk rata. Angkat.
  6. Tuang karamel ke atas cookie yang telah dingin. Taburi dengan kacang mede.
Selamat menikmati hasil karyamu kawan,,, :)
Resep dan Cara Membuat Pudding Dari Ubi Ungu

Resep dan Cara Membuat Pudding Dari Ubi Ungu

Resep dan Cara Membuat Pudding Dari Ubi Ungu
Ubi ungu atau yang biasa orang jawa menyebutnya dengan munthulyang baru - baru ini menjadi salah satu makanan populer di indonesia,dengan berbagai macam jenis makanan yang dapat di haslkan dari ub ungu ini mulai dari es krim, roti, keripik , dan masih banyak yang lainnya, dn kali ini kami akan mencoba membuat puding dengan bahan ubi ungu.
Resep Puding Dari Ubi Ungu

Puding yang biasanya kita buat dirumah kadang hanya menggunakan bahan yang sudah tersedia dalam bentuk sachet, namun kali ini kita akan mengkombinasikan agar - agar dan ubi ungu untuk membuat puding, bagaimana cara membuatnya dan bagaimana rasanya, kita akan tahu setelah kita selesai mencoba Resep dan Cara Membuat Pudding Dari Ubi Ungu di bawah ini.

Resep dan Cara Membuat Pudding Dari Ubi Ungu
Bahan :

  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 200 gram ubi ungu
  • 150 gram gula pasir
  • 800 ml susu cair
  • 1 bungkus (½ sdt) vanili bubuk
  • ½ sdt garam

Cara Membuat Puding Ubi Ungu:

  • Ubi ungu dikukus hingga matang dan empuk, kemudian haluskan dengan cara ditekan-tekan pakai sendok, sisihkan.
  • Campurkan agar-agar, gula pasir, vanili, garam dan susu cair, lalu aduk rata dan masak sambil diaduk hingga mendidih. Masukkan ubi ungu yang telah dihaluskan, aduk-aduk hingga rata dan matang. Matikan api, lalu angkat adonan dan saring.
  • Tuang ke dalam cetakan puding (sebelumnya basahi dulu cetakan agar nantinya puding mudah dikeluarkan), biarkan hingga dingin dan mengeras atau simpan dalam kulkas. Selanjutnya keluarkan dari cetakan, lalu potong-potong puding ubi ungu sesuai selera dan siap untuk disajikan.
Resep Dadar Gulung Enak Dan Yummy

Resep Dadar Gulung Enak Dan Yummy

Resep Dadar Gulung Enak Dan Yummy
Saya baru tahu kalau jajanan pasar yang satu ini adlah dadar gulung , Salah satu jajanan khas indonesia yang saya sukai karena rasanya yang enak dan juga teksturnya yang lembut di lidah sehingg membuat saya ingin mencobanya dan terus mencoba , namun anehnya saya baru tahu kalau kue ini namanya dadar gulung ,
Resep Kuliner Indonesia

Setelah lama saya menari tahu tentang jajanan yang sangat enak ini akhirnya saya dapat juga menemukan resep kue dadar gulung yang akan dapat memanjakan hati saya akan keukaan saya terhadap kue dadar gulung ini,  nah pada kesempatan kali ini saya akan share kepada anda para pecita kuliner indonesia tentang Resep Dadar Gulung Enak Dan Yummy , mari kita coba dan buktikan rasanya.

Resep Dadar Gulung Enak Dan Yummy
Bahan:

  • 1/2 butir kelapa parut
  • 70 gram gula merah disisir
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 50 ml air

Bahan kulit dadar gulung :

  • 250 gram tepung terigu
  • 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 1 sdt tepung tapioka/kanji
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm pasta pandan atau secukupnya
  • minyak sayur secukupnya untuk olesan

Cara Membuat Dadar Gulung

  • Didihkan gula merah dan air hingga gula merahnya mencair, lalu masukkan garam dan daun pandan. Setelah mendidih kembali serta harum, masukkan parutan kelapa, aduk terus hingga rata dan matang (tidak terlalu basah dan tidak juga terlalu kering). Matikan api, sisihkan untuk bahan isi dadar gulung.
  • Campurkan dan aduk rata tepung terigu, tapioka dan garam, kemudian tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk. Setelah rata dan tidak ada yang menggumpal, saring adonan supaya hasilnya lebih lembut, lalu tambahkan pasta pandan dan aduk hingga rata.
  • Panaskan wajan teflon datar berdiameter 22 cm atau sesuai selera, olesi tipis dengan minyak sayur (sebaiknya gunakan tisu), setelah benar-benar panas (tandanya akan terdengar suara mendesis saat adonan dituangkan) selanjutnya tuang 1 sendok sayur adonan.
  • Begitu selesai menuangkan adonan, langsung angkat wajan dan putar-putar untuk meratakan adonan sehingga hasil kulit dadarnya menjadi bulat rata dan tipis. Setelah rata, kembalikan lagi di atas kompor dengan api kecil, adonan kulit dadar matang bila semua permukaannya sudah berubah warna.
  • Angkat kulit dadar gulung dan letakkan di atas piring datar (bisa olesi sedikit minyak agar tidak lengket), tuang 1 sdm unti, lipat seperti amplop kemudian gulung dengan rapih. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis, untuk adonan berikutnya bisa tidak diolesi lagi minyak, tetapi tetap pastikan bahwa wajan harus benar-benar panas.
Cara Membuat Bakpao Empuk dan Lembut

Cara Membuat Bakpao Empuk dan Lembut

Cara Membuat Bakpao Empuk dan Lembut
Bakpao merupakan salah satu masakan atau kue khas china yag kini telah banyak di jua oleh para pedagang keliling di sekitar kita,  Rasa nikmat jajanan yang satu ini dapat membuat anda ketagihan , kalau dari cina mereka membawa bakpao maka ada kue khas indonesia yang bentuknya mirip dengan bakpao dan rasanya pun sangat enak yang biasa orang - orang di sekitar rumahku menyebutnya kue Moho.

Resep Bakpao Empuk dan Lembut

Namun kali ini kita tidak akan membahas kue moho melainkan kita akan membuat bakpao dengan instruksi Resep Bakpao yang kami buat di bawah ini , agar anda tak perlu lagi menunggu lama -lama tukang jualang bakpao datang jika ingin menikmati bakpao yang lembut dan emput anda sekarang harus mncoba Cara Membuat Bakpao Empuk dan Lembut di bawah ini.

Cara Membuat Bakpao Empuk dan Lembut

Bahan :

  • 230 gram tepung terigu protein sedang (segitiga biru)
  • 10 gram tepung maizena
  • 50 gram gula pasir
  • 35 gram mentega putih
  • 5 gram ragi instan (fermipan)
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam
  • 100 ml air biasa
  • Isi : secukupnya selai coklat atau aneka isi lainnya


Cara Membuat Bakpao Empuk dan Lembut

  • Campurkan semua bahan, aduk rata dan uleni dengan tangan hingga kalis. Setelah kalis kemudian tutup rapat dengan plastik atau kain serbet, serta diamkan adonan bakpao selama 45 menit.
  • Setelah 45 menit berlalu, adonan bakpao yang sudah mengembang dikempiskan dengan cara tinju saja pakai kepalan tangan (maaf adegan kekerasan tidak layak difoto hihi). Setelah itu bagi adonan menjadi beberapa bagian atau timbang jika ingin proporsional (boleh diberi warna-warna yang berbeda).
  • Bulatkan adonan kemudian pipihkan, beri isian selai coklat atau boleh juga tambahkan keju, selanjutnya tutup atau bulatkan kembali serta alasi dengan daun pisang, kertas minyak atau kertas roti.
  • Setelah adonan sudah selesai dibentuk, istirahatkan atau diamkan lagi selama 10 menit.
  • Setelah itu tata dalam kukusan, kukus bakpao hingga matang mengembang kurang lebih 8 menit, serta jangan lupa alasi tutup kukusan dengan kain serbet agar uap air tidak menetes. 9 buah bakpao yang enak dan lembut sudah bisa kita sajikan.