Tampilkan postingan dengan label Makanan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Makanan. Tampilkan semua postingan
Resep Cumi Saos Tiram

Resep Cumi Saos Tiram

Menu ini sangat praktis,anda hanya butuh waktu sekitar 20 menit dalam menyiapkan hidangat lezat ini. Jika anda adalah seorang yang sangat sibuk dan tidak punya banyak waktu untuk berlama-lama di dapur,maka Resep Cumi Saos Tiram ini bisa jadi andalan.

Tekstur daging cumi yang kenyal-kenyal gurih,makin mantap dengan bumbu saos tiram yang menyerap kedalam daging cumi. Dengan tambahan aneka bumbu,makin memperkaya citarasa menu sederhana ini. Sangat nikmat disajikan saat masih hangat. Simak bahan dan cara memasaknya.
  
Bahan Cumi Saos Tiram :
  • 350 gr cumi,bersihkan dan potong kotak
  • 1 bh jeruk nipis
  • 5 sdt saos tiram
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 8 siung bawang putih,rajang halus
  • 2 genggam asparagus
  • 3 sdt gula pasir
  • 2 batang daun bawang,potong kecil
  • 1 batang bawang bombay,potong kecil
  • 3 sdm minyak

Cara Memasak Cumi Saos Tiram :
  1.  Rendam cumi dalam perasan air jeruk nipis selama 30 menit.
  2. Tumis bawang hingga harum.
  3. Masukkan cumi,aduk rata hingga cumi agak kaku. 
  4.  Tambahkan bahan lainnya. Masak hingga matang.
  5. Sajikan selagi hangat.

   
Resep Sambal Teri Kacang Renyah

Resep Sambal Teri Kacang Renyah

Siapa yang kenal dengan sambal teri kacang,menu sederhana ini dari rakyat kecil sampai kelas ataspun sangat menikmati sambal satu ini. Apapun menu diatas meja makan,rasanya kurang lengkap tanpa hadirnya sambal teri kacang.

Sambal teri kacang sebenarnya bisa bertahan lebih lama tanpa mengurangi kerenyahannya,dan caranya sangat simpel. Namun sepertinya tidak semua orang tahu bagaimana cara yang tepat dalam memasak sambal teri kacang ini agar tetap renyah walau disimpan beberapa hari.

Nah,buat anda yang mungkin ingin tahu,berikut ini adalah Resep Sambal Teri Kacang Renyah yang bisa anda coba. Simak bahan dan cara memasaknya. 

 Bahan Sambal Teri Kacang Renyah:
  • 250 gr kacang tanah,goreng matang,sisihkan
  • 250 gr ikan teri medan,atau teri jangki,goreng dengan minyak sedikit
  • 2 sdm minyak goreng

Bumbu Halus Sambal Teri Kacang Renyah :
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 1 sdt terasi
  • Garam secukupnya

Cara Memasak Sambal Teri Kacang Renyah :
  1. Panaskan minyak goreng,tumis bumbu halus hingga harum. Matikan api dan biarkan bumbu dingin dulu.
  2. Jika bumbu sudah dingin,campurkan teri dan kacang kedalamnya,aduk rata.
  3. Simpan dalam toples.



Resep Tahu Goreng Keju

Resep Tahu Goreng Keju

Agar sajian tahu tidak monoton dan membosankan,cobalah mengolahnya menjadi kudapan yang menggugah selera. Banyak cara yang bisa anda ciptakan dari bahan olahan kacang kedelai satu ini,tahu goreng keju salah satunya. Selain tampilannya lebih menarik juga enak dan gurih sekali berkat campuran keju dalam adonannya.

Kalsium yang terkandung dalam keju makin melengkapi berbagai macam kandungan gizi dalam tahu,sehingga menu satu ini juga cocok sekali buat anak anda yang sedang dalam masa pertumbuhan. Berikut Resep Tahu Goreng Keju dan cara membuatnya.

Bahan Tahu Goreng Keju :
  • 400 gr tahu putih,hancurkan
  • 100 gr keju cheddar,parut
  • Putih telur
  • Tepung roti
  • Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Tahu Goreng Keju :
  1. Bagi dua tahu yang telah dihancurkan,3/4 bagian (untuk adonan I) dan 1/4 bagian (untuk adonan II).
  2. Campur 1/4 bagian tahu dengan keju parut hingga rata(adonan II).
  3. Ambil adonan I dan pipihkan. Bungkus adonan II dengan adonan I,celupkan dalam putih telur,dan gulingkan dengan tepung roti. Diamkan selama 5-7 menit.
  4. Goreng kedalam minyak goreng banyak dan panas dengan api kecil hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan.
  5. Sajikan hangat dengan saos sambal. 
Resep Bebek Panggang Jeruk

Resep Bebek Panggang Jeruk

Jika selama ini anda sudah mulai bosan dengan menu goreng-gorengan yang meninggalkan tumpukan lemak dalam tubuh,maka sekaranglah saatnya anda beralih ke menu yang lebih sehat. Resep bebek panggang jeruk bisa anda coba. Menu bebek satu ini segar sekali,gurihnya daging bebek berpadu dengan aroma bawang putih yang harum,membuat hidangan ini terasa spesial sekali,serat dalam jeruk yang dibalurkan ke daging bebek ini,akan menetralisir lemak didalamnya. Berikut adalah bahan dan cara memasaknya.

Bahan Bebek Panggang Jeruk :
  • 1 ekor bebek muda,ukuran muda
  • 1 sdm garam
  • 2 buah jeruk nipis,potong-potong
  • 100 gr mentega
  • 1 sdm gula palem
  • 2 buah jeruk sunkist,patut kulitnya,kupas,lalu potong halus jeruknya
  • 2 sdt cengkeh
  • 5 buah bawang putih,cincang halus
  • Merica dan garam secukupnya
  • 2 sdt italian seasoning (bila perlu)
  • 2 buah bawang bombay,potong juring
  • 125 ml orange jus
  • Untuk taburan : 2 buah bawang putih,cincang halus lalu goreng

Cara Memasak Bebek Panggang Jeruk :
  1. Bersihkan bebek,lumuri dengan garam dan jeruk nipis hingga rata,diamkan sesaat,lalu bersihkan kembali.
  2. Campur mentega,gula palem,kulit jeruk,potongan jeruk,cengkeh,bawang putih,merica,dan garam,aduk rata. Lumuri bebek dengan campuran tersebut hingga rata. Diamkan bebek dalam wadah cekung beberapa saat agar bumbu meresap maksimal.
  3. Taburi potongan bawang bombay dan tuang orange jus kedalam bebek,diamkan beberapa saat.
  4. Panggang bebek dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 40-60 menit hingga matang. (Tusuk daging bebek untuk mengetahui kematangannya).
  5. Setelah matang,keluarkan dari oven.
  6. Masak sisa bumbu dengan api sedang hingga mengental,angkat dan sajikan sebagai saus bebek.
  7. Sajikan segera bebek dalam keadaan panas bersama dengan sausnya.
Resep Sup Pangsit Rumput Laut

Resep Sup Pangsit Rumput Laut

Saat musim dingin,yang hangat berkuah selalu menjadi favorit. Aneka sup bisa jadi pilihan yang tepat. Sup pangsit dengan tambahan bahan rumput laut jadi lebih sehat karena rumput laut sendiri mengandung banyak serat yang dapat membantu memperlancar proses metabolisme tubuh.

Sup pangsit rumpul laut sangat nikmat dengan citarasa hangat yang khas,dengan tambahan kuncuran jeruk nipis didalamnya menambah rasa segar saat menikmatinya. Berikut adalah Resep Sup Pangsit Rumput Laut,simak cara membuatnya.

Bahan Sup Pangsit Rumput Laut :
  • 15 buah kulit pangsit
  • 200 gr rumput laut tawar
  • 1 sdm minyak goreng
  • 2 batang daun bawang,iris tipis
  • 1 batang seledri,simpulkan
  • 1 ruas jari jahe,memarkan
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 siung bawang putih,memarkan
  • 1/2 buah bawang bombay,iris tipis
  • 1 liter air
  • Merica dan garam secukupnya

Isi Pangsit :
  • 200 gr ayam giling
  • 2 siung bawang putih,haluskan
  • 1 sdm merica bubuk
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt garam
  • 1 batang daun bawang,cincang halus

Cara Memasak Sup Pangsit Rumput Laut :
  1. Isi : Campur ayam giling dan semua bahan isi,campur rata.
  2. Ambil selembar kulit pangsit,lalu beri isi lalu lipat dengan rapi.
  3. Panaskan minyak goreng,lalu tumis daun bawang,bawang putih,bawang bombay hingga layu.
  4. Masukkan jahe dan minyak wijen,aduk rata,tambahkan air. Masukkan seledri,merica bubuk dan garam. Aduk rata dan masak hingga mendidih.
  5. Masukkan pangsit isi dan rumput laut. Masak hingga semua bahan matang.
  6. Sajikan hangat.
Resep Capcay Seafood Kuah

Resep Capcay Seafood Kuah

Kali ini Sobat Dapur akan berbagi Resep Capcay Seafood Kuah. Masakan khas china ini sangat populer di indonesia karena memang rasanya yang sangat nikmat. Capcay menggunakan berbagai macam sayuran dan bisa dikombinasikan dengan udang maupun makanan seafood lainnya. Dengan tambahan seafood ini tentu saja menambah rasa gurih dan nikmatnya kuah capcay. Bagi anda yang ingin membuat capcay,resep ini bisa anda coba.

Bahan-bahan :

  • 1 buah wortel,kupas dan potong-potong
  • 2 lembar daun kol,potong kotak besar
  • 10 buah kapri
  • 5 buah jagung muda,potong serong
  • 2 batang daun bawang,potong serong
  • 5 butir bakso ikan,belah 2 (jika diinginkan)
  • 6 ekor udang ukuran sedang,belah punggungnya

Bumbu-bumbu :
  • 3 siung bawang putih
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm saos tiram
  • 300 cc air
  • 1 sdm air sagu
  • Merica bubuk,gula dan garam secukupnya

Cara Memasak Capcay Seafood Kuah :
  1. Tumis bawang putih hingga harum,masukkan udang. Masak hingga matang.
  2. Tambahkan bakso,kol,wortel,jagung muda dan semua bumbu,beri air. Aduk rata. Tutup selama 5 menit
  3. Tambahkan air sagu,masak hingga kuah mengental dan semua sayur matang.
  4. Sajikan segera.
Resep Tumis Kangkung Saos Tiram

Resep Tumis Kangkung Saos Tiram

Mmm.. Bikin ngiler yah.. Ijo segar bergizi lagi,dan tentu rasanya menggoyang lidah. Bahan dasar kangkung dengan tambahan bumbu saos tiram membuatnya makin menggugah selera. Walaupun menu ini klasik dan cukup sederhana,kalau dihidangkan tumis kangkung rasanya tidak ada yang akan menolaknya dan biasanya tersikat habis. Berikut Resep Tumis Kangkung Saos Tiram.

Bahan Tumis Kangkung Saos Tiram :
  • 2 ikat kangkung segar
  • 1 sdm saos tiram
  • 4 sdm margarin
  • 3 biji cabe besar
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang outih
  • Garam secukupnya

Cara Memasak Tumis Kangkung Saos Tiram :
  1. Potong daun dan batang kangkung muda,cuci bersih dan tiriskan.
  2. Iris serong memanjang cabe besar,iris bawang merah dan memarkan bawang putih.
  3. Panaskan margarin,lalu tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi.
  4. Masukkan kangkung dan cabe besar,aduk rata.
  5. Setelah setengah matang,tambahkan saos tiram dan garam,aduk rata. Masak hingga matang.
  6. Hidangkan.
Tips : Supaya warna kangkung tetap hijau segar,jangan ditutup pada saat ditumis.
Resep Ceker Pedas Manis

Resep Ceker Pedas Manis

Bagi anda yang gemar makan ceker,Resep Ceker Pedas Manis ini dijamin mantap,rasanya yang pedas-pedas manis menyatu dengan daging ceker yang empuk membuatnya benar-benar maknyus..

Bahan Ceker Pedas Manis :
  • 10 potong ceker ayam
  • 5 siung bawang merah,iris
  • 3 siung bawang putih,iris
  • 5 sdm saos tomat
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm saos tiram
  • 1 sdm kecap ikan
  • 10 biji cabe rawit
  • 800 ml air
  • Garam dan gula secukupnya
  •  
Pelengkap :
  • 1 buah cabe besar,iris tipis
  • 1 batang daun bawang,iris tipis
  •  
Cara Memasak Ceker Pedas Manis :
  1. Masukkan semua bahan kedalam panci,rebus dengan api kecil hingga kuah menyusut dan ceker empuk. Angkat.
  2. Sajikan dengan taburan cabe iris dan daun bawang iris.